Indonesia Mencari Bakat di Trans Tv

Indonesia Mencari Bakat (IMB) merupakan sebuah pogram talent show yang berkampanye untuk membangkitkan semangat anak bangsa, memotivasi setiap generasi, dan mendobrak pesimisme bangsa ini. Menunjukan pada segenap bola mata yang menyaksikan, bahwa Indonesia masih mampu, dan bahkan akan terus mampu berkarya. Siapapun, golongan manapun, dan pada usia berapapun, adalah pelakon-pelakon seni yang luar biasa. Bahwa bangsa ini, adalah bangsa yang tidak akan berhenti menciptakan mahakarya.

Acara yang di tayangkan setiap hari sabtu dan minggu pukul 19.00 WIB di trans tv yang disiarkan secara live cukup banyak mencuri perhatian dari kalangan artis-artis ngetop di indonesia. Tiap minggunya selalu ada saja artis-artis indonesia yang hadir menyaksikan langsung acara talent show ini.

Bakat-bakat yang terpilih akan dinilai oleh empat juri yang kompeten; Tantowi Yahya, Sarah Sechan, dan Rianti Cartwright, dipandu oleh host yang dekat di hati masyarakat Ananda Omesh, dan dimeriahkan oleh bintang tamu-bintang tamu yang akan menjadikan program ini semakin semarak. Pemirsa juga akan dilibatkan untuk menentukan bakat terbaik melalui polling sms.

Semoga dengan adanya acara ini, potensi yang ada di Indonesia tercinta ini bisa berkembang dan dikenal oleh seluruh rakyat indonesia dan mancanegara.

Related Post :

0 comments:

Post a Comment